Puas Main LEGO di BRICKLIVE Jakarta!

Tanpa sadar saya sudah berada di area terakhir, dan rasanya ingin sekali kembali ke awal. Sebenarnya boleh aja sih, bebas, tapi menjadi dewasa adalah bagaimana seseorang dibatasi oleh yang namanya waktu, memikirkan dan membagi waktu untuk hal lain. Jujur, gak pernah terpikirkan betapa main lego itu seru banget, seperti masuk ke film Lego Movie (2014) yang mengajak kita benar-benar merasakan wujud nyata sebuah imajinasi. Datang ke Bricklive Jakarta bukan hanya soal membangun kreatifitas, tapi ada kebanggaan tersendiri ketika mengetahui fakta menarik tentang acara ini! Mau tau?


      “Dari pecinta LEGO, untuk pecinta LEGO” kata Mark Guest, Bricklive Global Press Officer. Bricklive Jakarta bak lebarannya para pecinta LEGO di Indonesia, bisa dibilang mereka lebaran duluan, pesta LEGO yang memanjakan fansnya dengan lebih dari 1,5 juta potongan lego yang bertebaran. Waw. Seperti taglinenya, Build for LEGO fans. Fakta menarik pertama, Bricklive Jakarta ini merupakan event pertama yang diselenggarakan untuk rangkaian acara di Asia Tenggara. Setelahnya, Bricklive akan menyambangi Thailand, Malaysia, dan Singapura. Beruntungnya kita yang tinggal di indonesia, hehe.

Total ada 16 arena yang bisa kita nikmati di Bricklive Jakarta, yang terbagi menjadi dua bagian, sebagian besar arena berada di lantai 7 sedangnya sisanya di Main Atrium Mal PIK Avenue. Gak usah asing mendengar nama mal yang satu ini, saya juga awalnya gak terlalu tahu, terlalu jauh untuk saya orang Depok menyambanginya, tapi karena ada pesta LEGO ini akhirnya saya niatkan untuk main ke mal yang baru selesai dibangun tahun 2016 ini, PIK Avenue dinilai sebagai Icvon of The North, yang akan menjadi The Future Shopping Center wilayah Jakarta Utara. Dan benar, malnya keren!

Cara Menuju Bricklive Jakarta di PIK Avenue

Saya dari Depok, ingat ya... Jadi, jika menggunakan kendaraan pribadi bisa langusung masuk tol yang berujung ke Ancol atau arah bandara (kalau gak salah) dan jangan lupa menggunakan maps. Jangan tanya detailnya karena sejujurnya saya juga tidur doang saat perjalanan menuju lokasi, haha. Tapi kalau mau menggunakan kendaraan umum, bisa menggunakan Busway. Pertama naik Commuter Line dulu, turun di Stasiun Juanda, dan nyambung Busway ke Harmoni. Nanti di sana akan ada deh Busway jurusan Monas-PIK, itu yang kita gunakan, dan langsung turun di depan malnya! Murah cuma 3500 ajah. Sekedar tips aja sih, kalau mau dapat duduk pas naik Busway jurusan Monas-PIK sebaiknya naik dari Halte Monas, jangan Halte Harmoni, hehe, tapi untung-untungan juga yak.


Nih, cari petunjuk ini aja ya... gak bakal nyasar, hehe
Setelah sampai, kita bisa lihat langsung sebagian arena Bricklive Jakarta yang berada di Main Atrium. Tapi seperti yang say bilang tadi, lebih banyak lagi yang di lantai 7. Jadi, kita bisa menggunakan lift atau eskalator untuk menuju lantai tersebut. Jika memilih lift, pastikan lift tersebut sampai lantai 7 ya, karena kemarin saya naik lift yang hanya bisa sampai lantai 5 saja, jadi ujung-ujungnya jalan lagi nyari eskalator, haha. Di setiap lantai pasti ada petunjuk arah event Bricklive sih, jadi gak mungkin nyasar.

Siap Buat Pesta LEGO di Bricklive Jakarta?

Jika sudah ketemu pastinya kita siap buat seru-seruan di Bricklive Jakarta! Banyak experiance yang bisa kita lakukan di sini, selain 1,5 juta bricks yang siap kita mainkan. Akan ada lomba hingga workshop bikin karya dari LEGO, pokoknya ngabuburit dan liburan yang berkualitas. “Bricklive tentang main-main semua, have fun semua” lanjut Mark. Ada banyak kolam brick yang siap memanjakan anak-anak, serta penampilan LEGO dengan tema khusus, ini yang merupakan fakta menarik selanjutnya dari event ini, dan bisa kita mainkan sepuasnya.



Oh iya, pastikan kalian menggunakan atau membawa kaos kaki ya, karena untuk masuk ke kolam brick harus menggunakan kaos kaki. Untuk urusan kebersihan gak perlu bingung, karena setiap arena sudah disediakan antiseptik yang bisa kita gunakan sebelum/sesudah bermain, gratis. Apalagi kepingan LEGO yang ada di Bricklive Jakarta ini semua langsung didatangkan dari pabriknya loh, dengan keamanan yang sudah terjamin pula. Ini juga fakta menarik lainnya. Keren!

Sampai Kapan Sih Bricklive Jakarta?

Kalian pasti bertanya sampai kapan event ini! Dan sumpah, nyesel kalo gak buru-buru datang ke Bricklive Jakarta di PIK Avenue ini. Cuma 10 hari, dari tanggal 7 Juni hingga 17 Juni 2018. Pas banget dong buat ngabuburit dan liburan bareng keluarga pas lebaran nantinya. Gak perlu pusing lagi nyari tempat rekreasi yang adem, nyaman, aman, bermanfaat dan pas buat segala usia. Bricklive Jakarta ini berada di Lantai 7 PIK Avenue, di ballroom gitu, luas banget, dan dingin tapi nyaman. Fasilitas yang disediakan juga lengkap, ada toilet, tempat makan, hingga musholah.

Dan kalian pasti tahukan kalau LEGO merupakan permainan yang memiliki banyak manfaat bagi tumbuh kembang anak, dan juga permainan yang tepat banget dipilih untuk bermain bersama keluarga. Dan di Bricklive semua boleh masuk dan main sepuasnya, sampe mal tutup, gak ada batasan usia, asal punya tiket ajah. Seperti yang saya lakukan di vlog saya berikut ini!




Berapa Sih Harga Tiket Masuk Bricklive Jakarta?

Ada dua jenis tiket yang disediakan oleh pihak penyelenggara, yaitu SGE, yang sebelumnya sudah siap buat pertunjukan Mamma Mia pada Agustus mendatang. Ada yang VIP dengan harga 275k, yang bisa masuk duluan, 1 jam sebelum mal buka. Dan yang Regular dengan harga 175k. Tiket bisa dibeli on the spot (OTS) di PIK Avenue, tapi jika ingin aman punya tiket duluan kalian bisa beli di www.SGElive.com, Bricklive.id, dan Tokopedia yang ngasih khusus.

Yang bikin galau adalah, jika kehabisan tiket bagaimana? Saya rasa tidak mungkin, kapasitas acara mencapai 4000-6000 (keluar-masuk) perhari, dan ada banyak zona/areanya, tapi jika beneran penuh di tiap zona, panitia akan membuat sedikit perubahan peraturan dimana akan ada sistem bergantian. Mungkin pengunjung akan diarahkan ke zona lainnya, gitu. Yang jelas tetap seru-seruan! Ditambah diskon 70% jika kita ingin punya LEGO yang mirip seperti yang kita mainkan di Bricklive Jakarta. That’s fact!


Denny Sumali - Mark Guest - Nazira C Noer (Lifestyle Manager Agung Sedayu Retail Indonesia) - Andri (Pecinta LEGO)

Yang Wajib Dicoba di Bricklive Jakarta!

Ada 16 area yang disajikan oleh Bricklive Jakarta, diantaranya Brick Pits yang merupakan kolam brick yang seru banget, Duplo Brick Pits, Theme Zone yang menghadirkan LEGO dengan tema tertentu seperti Star Wars, Ninjago, Friends, dan Minicraft. Race Track untuk kumpulan LEGO transportasi, Technic Zone, Architecture Zone untuk membuat bangunan dari LGEO, City Zone, Map Building membuat bangunan yang Indonesia banget, serta Brick Grafity Wall yang bisa membuat nama kita dari LEGO dan ditempelkan di dinding, dan Creator Zone.

Untuk anak kecil sebenarnya wajib nyoba semua! Tapi untuk yang dewasa, mungkin harus membagi waktu, ya setidaknya pilih saja yang seru-seru (tapi semua seruuuu) atau setidaknya bisa foto kenian, wkwk. Tapi tetap, bermain LEGO seakan punya dunianya sendiri, dan yang suka banget akan berbeda dengan yang tidak suka. Dan pas saya kemarin ke sana, ada tempat-tempat yang menurut saya bikin betah!

1. BRICK PITS



Mungkin terlihat seperti anak kecil. Mandi LEGO di kolam yang penuh dengan bricks. Tapi arena yang satu ini wajib dicoba, seru banget ternyata meskipun hanya bermain dengan satu warna LEGO saja.


2. THEME ZONE



Ini juga yang membuat saya betah berlama-lama di Bricklive Jakarta. LEGO dengan tema Star Wars dan Ninja, yang membuat saya berimajinasi masuk ke dalam film Lego Movie, meskipun karakternya berbeda, hehe.




3. LEGO FRIENDS



Kalau dateng sama sahabat, atau ingin mencari sahabat baru kita wajib masuk ke arena ini. Friends Bricks dengan waran yang cantik banget, bisa main LEGO terus kenalan sama orang baru deh, ngebangun LEGO bareng. Buat yang dewasa, siapa tahu dapet temen buat ngebagun rumah tangga juga, haha.



4. LEGO MAPBUILD BRICKS



Yang satu ini Indonesia banget sih! Jadi kita bisa bikin bangunan yang identik engan beberapa daerah di Indonesia, kemudian bisa kita taruh di peta yang sudah disediakan. Bingung serunya di mana? Dateng aja deh!



5. LEGO GRAFFITI WALL



Bisa dibilang ini bukti kita kalau sudah ke sini. Kenang-kenangan gitu, jadi kita bisa mengukir (yaelah, membuat) nama kita dengan menempelkan kepingan LEGO di dinding. Harus berebutan sih, karena pasti banyak yang mau melakukan hal tersebut, hehe.

7. MAINCRAFT LEGO



Arena ini bikin gagal fokus! Kirain warnet, wkwkw. Kita bisa semakin kekinian di arena ini, bikin design bangunan atau karya dari LEGO sesuai yang kita inginkan menggunakan komputer yang telah disediakan, kemudian kita aplikasinya dengan LEGO yang ada di hadapan kita, terus dipajang deh di tempat yang sudah disediakan.



8. LEGO STORE

Dan sayang banget kalau gak ke tempat yang satu ini! Diskon 70%, LEGO dari harga 1 juta jadi 300k, gokil gak tuh! LEGO yang dijual juga LEGO yang kita mainkan dan saksikan di berbagai arena tadi, jadi kalau jatuh cinta dan mau bawa pulang tinggal beli aja yang baru, karena LEGO yang ada di setiap arena gak boleh dibawa pulang, hehe. 


Kenapa Harus Ke Bricklive Jakarta?

Kenapa? Ya, kenapa enggak! Bayangin aja nih ya, selain di sana ada 16 area yang seru dan mengasah kreatifitas kita banget, Bricklive Jakarta juga menghadirkan 4 figurin raksasa yang dibuat khusus dan pertama kalinya ditampilkan di muka umum, di dunia baru pertama kali ada di event ini, di Indonesia hanya di PIK Avenue, dan hanya SGE yang membawanya. Eh, ini juga merupakan fakta menarik dari Bricklive Jakarta loh....

Salah satu karya dari LEGO yang membuat saya terpukau adalah Candi Borobudur, yang seakan menjadi primadona di event berkelas internasional, Bricklive Jakarta. Dibuat dalam 3 bulan, yang bersanding dengan figuran Komodo serta Rumah Adat Padang, karya lainnya yang membanggakan dari Indonesia juga ada Monas, Tumpeng dan Pura.



Selanjutnya, kita akan berjumpa dengan Tuk Tuk yang terbuat dari LEGO, berada tepat di pintu masuk bersebrangan dengan Monas. Juga ada Petronas, dan Merlion yang terbuat dari keping LEGO. Keempat figur yang dipamerkan merupakan ikon perwakilan dari negara-negara yang akan disambangi Breaklive. Jadi, kalau ketinggalan di Jakarta bisa deh ke Thailand, Malaysia, atau Singapura, tapi Indonesia duluan loh, haha.




So, udah ada pilihan dong ngabuburit atau libur lebaran mau ke mana? Ke Bricklive Jakarta di PIK Avenue ajah!

8 comments

  1. bisa bikin meme step on lego tuh.. :D

    ReplyDelete
  2. Luar biasa Aris! Pasti di sana sangat menikmati ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Unchhh, blog aku dikunjungi guru ngeblog idaman para blogger, hehehe

      Delete
  3. Ak suka... ku suka..
    Puas main di kolam Lego

    ReplyDelete
  4. Thanks for sharing this quality information with us. I really enjoyed reading. Will surely going to share this URL with my friends. mainqiu.asia

    ReplyDelete
  5. Wow! Such an amazing and helpful post this is. I really really love it. It's so good and so awesome. I am just amazed. I hope that you continue to do your work like this in the future also poker88

    ReplyDelete