Rasanya tak mau saya beranjak
dari kursi pesawat, sayang perjalanan dari Jakarta menuju Semarang hanya 55
menit, film berjudul Hidden Figures pun tak habis saya saksikan, tapi
setidaknya ada quote yang masih
terngiang di telinga saya. “Seseorang dengan pemikiran insinyur, harusnya
menjadi insinyur” kata Mr Zielinski kepada tokoh utama film tersebut.
Hidden Figures adalah film yang menceritakan tentang ‘mereka’ yang sebelumnya
dibedakan karena warna kulit, tapi ‘pemikiran’ merubah segalanya. Film ini
wajib ditonton. Saya pun merasa quote
tadi bisa digunakan untuk semua bidang loh, termasuk kesehatan yang saat ini
justru dianggap sebagai sebuah pilihan dan bukan keharusan, sangat disayangkan tapi itulah
hidup. Iyakan?
Salam GERMAS: SEHAT, BUGAR, PRODUKTIF, yes yes yes! Disertai gerakan
tangan bergantian saya teriakan slogan tersebut. Semarang menyambut saya dengan
suasana hangat kala itu, trotoar yang bersih dan bisa dikatakan ramah dalam
penggunaannya serta sedikit kemacetan yang terlihat membuat saya yakin saat itu
saya berada di Semarang, hehehe. Sebelum
liburan ke Lasem, saya beruntung bisa bergabung dengan blogger lainnya dalam
acara Temu Blogger Kesehatan yang
diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI)
yang diselenggrakan di Semarang, dan dengan menggunakan bus tujuan
Semarang-Surabaya saya sudah bisa berkunjung ke Lasem, so, sebuah keberuntungan bagi saya, big thanks for Blogger Cihuy dan Kemenkes untuk kesempatannya kali
ini.
Bersama dengan para blogger yang
sering membahas tentang kesehatan membuat saya belajar akan satu hal, pemanfaatan dunia maya juga bisa menjadi
penyembuh, selama ini banyak orang yang selalu membahas dampak negatif dari
dunia maya tanpa memikirkan dampak positif yang sebenarnya juga menanti untuk
disinggung. “Dengan media sosial, apapun
bisa disampaikan dengan cepat” kata Pak Indra Rizon, selaku Kepala Bagian
Hubungan Media & Lembaga Kemenkes RI. Saya sangat setuju sekali pernyataan
tersebut, sedikit menambahkan saja “jika
digunakan dengan tepat ya”. Hal yang membingungkan pasti kita mencarinya di
Google, bahkan cara menghilangkan jerawat saja terkadang saya mencari tips nya
di google, sumpah, dan setelah itu tinggal pilih deh yang benar dan terpercaya
yang mana.
Semarang menjadi kota kelima yang
dipilih untuk penyelenggaraan Temu Blogger Kesehatan kali ini, dengan tema Mari Hidup Sehat dengan GERMAS, kota
yang dijuluki sebagai Venesianya Pulau Jawa ini dipilih karena sudah banyak
gerakan nyata yang dilakukan terkait hidup sehat mulai dari banyak terciptanya
ruang terbuka hijau, akses pejalan kaki yang ramah hingga penetapan peraturan
snack sehat serta peregangan berkala untuk setiap pegawai selama 2 jam per hari
dibeberapa instansi pemerintah. Jakarta
pasti sudah dong, Depok.....? aku gak tau, jarang diajak soalnya, wkwkwkw.
((kode))
APA ITU GERMAS?
GERMAS adalah akronim dari Gerakan Masyarakat Hidup Sehat, sebuah
GERAKAN ingat! bukan sekedar SLOGAN yang saat ini sedang gencar disuarakan oleh
penggiat kesehatan terutama Kemenkes RI. Sesuai instruksi presiden nomor 1
tahun 2017, GERMAS adalah suatu tindakan
yang sistematis dan terencana yang dilakukan secara bersama-sama oleh seluruh
komponen bangsa dengan kesadaran, kemuan dan kemampuan berperilaku sehat untuk
meningkatkan kualitas hidup. Tujuan GERMAS sendiri adalah mengajak masyarakat untuk BERPERILAKU SEHAT,
sehingga menimbulkan dampak positif yang berguna untuk kehidupan seperti
kesehatan yang terjaga, masyarakat yang semakin produktif, lingkungan menjadi
bersih dan secara tidak langsung mengurangi biaya rumah sakit atau pengobatan,
kalian pasti tahu kan kalau kesehatan itu mahal dan sakit itu mahal banget.
Mungkin ada yang belum tahu...... |
Dalam program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) yang
digagas oleh Kemenkes RI ini sebenarnya ada 6 peningkatan yang ingin dicapai, diantaranya Peningkatan Aktivitas
Fisik, Peningkatan Perilaku Hidup Sehat, Penyediaan Makanan Sehat dan
Percepatan Gizi, Peningkatan Pencegahan dan Deteksi Dini Penyakit, Peningkatan
Kualitas Lingkungan, serta Peningkatan Edukasi Hidup Sehat, namun Kemenkes RI
tak mau gegabah, seperti pengertian GERMAS yaitu tindakan SISTEMATIS dan
TERENCANA untuk itu mereka memfokuskan pada 3 hal terlebih dahulu yang dianggap
bisa dimulai dari diri sendiri, apa saja?
1. Melakukan Aktifitas Fisik
Jangan sok sibuk! Mungkin itu yang harus kita coba tanamkan dalam
otak kita saat ini, cukup sisihkan waktu 30 menit untuk melakukan sedikit peregangan
seperti pemanasan sebelum memulai senam di sekolah-sekolah dulu, pasti kita
pernah melakukannya bukan. Setiap
gerakan tubuh yang melibatkan otot rangka dan mengakibatkan pengeluaran energi,
untuk kalian yang belum tahu itulah pengertian aktivitas fisik. Bisa dilakukan
kapan saja dan di mana saja, adalah keunggulan aktivitas fisik, berbeda dengan ngegym atau olahraga yang biasanya
dilakukan untuk mencapai tahapan kesehatan tertentu.
Salah satu aktivitas fisik yaitu penggunaan tangga, gak usah setiap hari tapi sering-sering deh pilih tangga dari pada lift, berani? |
Untuk karyawan jika sudah merasa
badan pegal-pegal di depan komputer jangan dipaksakan cobalah naik-turun tangga
untuk meregangkan otot, untuk para blogger juga nih, jangan karena DL kita
melupakan kesehatan, ambil waktu istirahat sejenak dan ‘gerakan badan’ seperti
lagu IDP, hehehe. Aktivitas fisik
yang dimaksud juga mencangkup mencuci piring/pakaian, ngepel, nyapu, beres-beres
rumah/kamar, halaman rumah, bahkan jalan-jalan di pagi/sore hari juga bisa.
2. Mengkonsumsi Buah dan Sayur
Coba deh sesekali kalian
beranikan diri untuk cek kolestrol di tubuh kalian, bersyukurlah jika hasilnya
normal, tapi jika hasilnya kurang baik seperti yang saya alami maka kalian harus
secepatnya merubah pola makan, kurangi intensitas
mengunjungi restoran cepat saji yang menggiurkan itu meskipun sulit, hiks. Kalau belum cek kolestrol, mungkin
kalian bisa jongkok 5 menit kemudian berdiri, jika pusing maka kalian sudah
mulai terkena sebuah gejala penyakit, bisa berbahaya bisa tidak, yang jelas
pusing. Makanan seimbang sebenarnya sudah diajarkan sejak kita kecil, buah dan
sayur setidaknya harus ada di piring kita, bosan? Saya rasa tidak, karena jenis
buah dan sayur kan banyak, bisa kita kombinasikan dong pastinya.
Ingat buah dan sayur ya, jangan lupa.... apalagi kalau makan di hotel atau acara kondangan pasti lupa deh... |
Oh iya, selain makan sayur dan
buah jangan lupa ya untuk menjauhi rokok dan alkohol, ingat! Merokok membunuhmu! Seperti biasa,
untuk yang sudah kecanduan pasti kalimat di bungkus rokok yang biasa ‘mereka’
beli tak berpengaruh sedikitpun, tapi untuk kita yang belum kecanduan lebih
baik jauh-jauh deh, saya pribadi melihat sisi positif rokok untuk motivasi saja,
iklan nya yang bagus-bagus dan terkadang membuah saya bersemangat untuk
menjelajah dunia, bukan untuk menikmati produk nya. Saya sangat menghargai
bahkan suka sekali dengan cara berpikir orang-orang di balik layar pembuatan
iklan tsb. Dan untuk alkohol, biasanya kita ketemu dengan barang haram ini
ketika salah pergaulan, mending bergaul sama blogger deh, bisa dapat banyak
ilmu dan pengalaman seru, materi dan jalan-jalan juga ada, hehehe. Gak rugi
jadi blogger.
3. Periksa Kesehatan Secara Rutin
Untuk sebagian orang pasti tak
menyangka hal ini penting, saya pun berpikir demikian, “ngapain ke puskesmas
kalau gak sakit? Iyakan” normal jika kita bertanya demikian tapi jangan salah, 6 bulan sekali kita wajib ke Puskesmas atau
pusat kesehatan untuk melihat kondisi tubuh kita, kenapa? karena faktanya bisa
jadi kita terkena penyakit yang tak bergejala, ieuhhh.
“kalau gejalanya sudah timbul, berarti sudah terlambat” kata Dr. dr. Ari Fahrial Syam, Sp.PD, KGEH,
Ketua Perhimpunan Ahli Penyakit Dalam (PAPDI) DKI Jakarta sekaligus Blogger
Kesehatan yang justru saya temui di Semarang, kalau kalian buka blog nya all about health, Kepo? Bisa kalain cek
di www.dokterari.com sekarang juga.
Beliau menyarankan masyarakat untuk rajin ‘check up’, apa hanya saya yang sudah
kepikiran biaya ketika membaca kata tersebut?
Puskesmas fasilitasnya lengkap loh, ini salah satunya, dan di artikel selanjutnya akan saya bahas, sabar ya... |
Apa itu Check Up? Adalah sebuah sarana untuk mengevaluasi terutama
adanya gangguan kesehatan kronis pada diri sendiri, tapi sebenarnya check upjuga
bisa dikatakan pemeriksaan kesehatan,
beda bahasa doang. Kalau kita melakukan pemeriksaan kesehatan di Puskesmas
dijamin murah, karena pemeriksaan kesehatan yang dianjurkan oleh GERMAS adalah
yang standar saja seperti cek tekanan darah, kolestrol, tes darah, berat badan
dan ukur lingkar perut, just it,
namun untuk wanita sebaiknya juga dilakukan pemeriksaan IVA (Inpeksi Visual
Asam Cuka) untuk deteksi dini kanker leher rahim. Check up dilakukan karena faktanya banyak penyakit yang pada
awalnya timbul tanpa menampakan sebuah gejala, dan jika sudah bergejala artinya
kita sudah terlambat seperti yang dibilang pak dokter tadi.
Jadi...
Ketiga langkah tadi sangatlah
berkaitan, bayangkan saja jika setiap hari kita makan junkfood, kalau kata Dokter Ari “kadar lemak darah meningkat,
kolestrol tinggi, triliserida tinggi, kadar kolestrol jahat (LDL) tinggi, kadar
kolestrol baik (HDL) rendah” begitu banyak kadar kolestrol yang beliau sebutkan
dan bagi saya semua sama, merugikan. Hal yang paling jelas terasa adalah mudah
lelah, bangun tidur aja udah lelah, ampunnn.
Saat ini memang banyak fasilitas seperti lift yang berfungsi untuk mempermudah
tapi sebaiknya kita bisa mengkondisikan, jangan selalu menggunakan lift
beralihlah ke tangga untuk sekaligus melakukan aktivitas fisik, ingat, harus
banyak gerak.
Kolestrol tinggi juga akan
memudahkan kita terkena penyakit jantung, bukan rahasia lagi untuk hal ini.
Jika kolestrol dalam darah tinggi maka kolestrol akan menumpuk pada pembulu
darah dan akan tertimbun, menyumbat dan menjadi batu. Jika hal tersebut terjadi
di pembulu darah kororner maka mengakibatkan kita terkena penyakit jantung
korener, jika di pembulu darah otak akan mengakibatkan stroke, dan jika di
pembulu darah ginjal akan menyebabkan kebocoran ginjal dan berpotensi gagal
ginjal, dan ada lagi nih hal kecil yang sebenarnya sering kita lupakan, yaitu
kolestrol menumpuk pada persyarafan kaki yang menyebabkan kesemutan. Mengerikan
tapi untuk menjauhkan hal tersebut lakukanlah GERMAS.
Semua lapisan masyarakat WAJIB
terlibat dalam mewujudkan GERMAS ini, mulai dari individu atau diri kita
sendiri dengan mempraktekkan pola hidup sehat yang kemudian bisa ditularkan kepada
orang-orang terdekat dulu seperti teman ataupun keluarga. Selanjutnya meluas
hingga ke masyarakat dengan melibatkan/ikut terlibat organisasi setempat
(karang taruna, pkk, dsb) untuk lebih bekerjasama dan saling merangkul. Dan
dalam hal ini pemerintah juga turun tangan loh, kurikulum pendidikan dan
pendalaman materi olahraga terus gencar dihadirkan di sekolah-sekolah, serta
menyediakan berbagai fasilitas kesehatan seperti ruang terbuak hijau yang saat
ini mulai marak dimana-mana, transportasi yang ramah lingkungan, penetapan
kawasan tanpa rokok, car free day, hingga berbagai iklan layanan masyarakat
sebagai pengingat. Setelah itu, tinggal diri kita masing-masing deh, mau sehat atau
tidak?
Aris makin bagus nulisnya. Alhamdulillah. Teruskan.
ReplyDeleteAlhamdulillah... Makasih idolaku
DeletePoint makan buah dan sayur ini nih yang masih jadi pe-er untuk Mak. Suka males ngunyahnya wkwkwk. Klo aktivitas fisik sih masih bisalah Mak lakukan rutin. Eh ngomong-ngomong, kamu juga sudah makan buah dan sayur khan? Xixixi
ReplyDeleteAku sudah mulai menjauh dari junkfood yang jelas, sayur sukak banget, kalau buah aku masih pilih-pilih, tapi sudah aku makan semua....heheh
DeleteWah aku malah kurang makan sayuran dan kuat ngerokok lho, Mas. ��
ReplyDeleteAku jadi takut
Stop rokok sih kak... Kan udah jelajah Indonesia, malu ih sama udara bersih... Heheh
DeleteWah, informatif banget tulisannya! Thanks blogger hitz telah berbagi lewat tulisan. Paling favorit di bagian ini, "...mending bergaul sama blogger deh, bisa dapat banyak ilmu dan pengalaman seru, materi dan jalan-jalan juga ada, hehehe. Gak rugi jadi blogger." Aseeeek
ReplyDeleteIh, Valka lebih hitzzzz, semoga bisa ke Paris yak, aku doakan. Pasti bisa sih 👍
DeleteCek kesehatan scara berkala memang pnting banget. Gak harus nunggu sakit baru cek ya.
ReplyDeletewaaah, tips-tipsnya oke banget nih untuk gaya hidup sehat, apalagi memang sekarang jarang banget gerak bikin mager, kayaknya seru juga acaranya ya di Semarang
ReplyDeletekesadaran masyarakat untuk kesehatan memang masih kurang ya
ReplyDeleteTulisan kakak Aris selalu inspiratif euyyy.
ReplyDeleteTulisan kakak Aris selalu inspiratif euyyy.
ReplyDeleteDian enggak suka makan sayuran , tapi demi hidup sehat memang harus mulai suka makan sayuran ya^^
ReplyDeletePR banged niyy buat saya masih suka makan2an junkfood, jadi harus diseimbangkan dgn makan buah & sayur secara rutin niyy..
ReplyDeleteTFS Blogger Hitzz